Last Updated on 17 April 2021 by Herman Tan Manado
Banyak buku-buku yang beredar membahas tentang isi dari kitab suci Dao De Jing (道德经). Berbagai penafsiran tentang arti dari 5000 kata yang terkandung di dalam nya pun kian beragam.
Kali ini blog Tionghoa.INFO mencoba memberikan resensi buku penafsiran arti dari Dao De Jing (道德经) yang terbaru di Indonesia, terbitan tahun 2012. Berikut infonya :
Identitas Buku
Judul : Dao De Jing (道德经)
Ditulis oleh : Lie Er (Lao Zi)
Ditafsirkan oleh : Dr.I.D.Lika, Msc
Penerbit : PT Elex Media Komputindo
Tahun terbit : Juni 2012
Tebal halaman : 288 halaman
Ukuran buku : 21 x 14 cm
ISBN : 978-602-00-2804-0
Harga : ± Rp 50.000,00
Kategori : Referensi
Sinopsis
Kitab Dao De Jing (道德经) atau Lao Zi Wu Qian Yan (老子五千言) adalah sebuah kitab yang terdiri atas 5.000 kata dan ditulis langsung oleh Nabi Lao Zi di kota Han Gu Guan (函谷关).
Walaupun hanya 5.000 kata, makna yang terkandung di dalamnya sangat luas dan mencakup semua aspek kehidupan manusia, bahkan secara khusus menguraikan jati diri sang Pencipta Alam Semesta yang diungkapkan dengan nama Dao (道).
Sampai sekarang kitab ini masih dipandang sebagai pelita yang membimbing kemajuan budaya umat manusia pada umumnya dan umat agama Tao pada khususnya.
Nabi Lao Zi merupakan nabi utama dalam agama Tao. Dalam agama Tao beliau juga dipercaya sebagai Mahadewa Thai Shang Lao Jun (太上老君).
Nabi Lao Zi (老子) bermarga LIE (李) mempunyai nama ER (耳); nama kecil BO YANG (伯阳) dan memiliki nama panggilan Dan (聘). Nabi Lao Zi lahir pada sekitar tahun 571 sebelum masehi di kota Ku Xian (苦县) negara Chu (楚); sekarang kota Lu Yi (鹿邑) di Provinsi He Nan (河南).
Sampai sekarang kitab Dao De Jing sudah diterjemahkan ke berbagai bahasa di luar bahasa induknya, termasuk beberapa buku terjemahan dalam bahasa Indonesia.
Buku ini ditulis dalam bahasa yang sangat sederhana dan gaya bahasa populer masa kini yang mudah dimengerti, dengan tujuan agar tidak membosankan para pembacanya dan bisa belajar bahasa Tionghoa berikut Pin Yin nya. Buku ini juga untuk menambah kekayaan versi terjemahan buku Dao De Jing dalam bahasa Indonesia.
Dengan membaca tafsiran kitab Dao De Jing ini, sedikit banyak kita bisa memahami bagaimana pandangan umat agama Tao terhadap Pencipta Alam Semesta (Dao) berikut semua hasil ciptaannya.
Selain itu, kita juga bisa memahami pola pikir umat agama Tao terhadap “Dao (道)” yang diwujudkan sebagai “De (德)” dalam perilaku kehidupan sehari-hari yang nyata.
Catatan
Makna yang terkandung dalam buku Dao De Jing (道德经) sangat luas karena mencakup semua aspek dalam kehidupan manusia. Namun terasa mudah dipahami karena sudah ditafsirkan dengan sangat baik oleh penafsirnya.
Kitab yang ditulis oleh Lao Zi (老子) dan ditafsirkan ke dalam bahasa Indonesia oleh Dr. I.D. Lika, MSc, yang sejak masa remaja memang suka mempelajari ajaran agama Tao. Beliau juga menulis beberapa buku lain tentang agama Tao yang diterbitkan oleh PUTI (Paguyuban Umat Tao Indonesia).
Di tengah perkembangan dunia modern yang semakin konsumtif saat ini, kebanyakan orang sudah berubah menjadi tamak, egoistis, materialistis, serta hidup penuh dengan ketegangan, kekhawatiran, kecurigaan, dan ketidakpastian.
Nilai-nilai luhur yang dahulu dipegang teguh dan mampu menjadi sandaran hidup kini telah banyak ditinggalkan. Dengan buku ini diyakini mampu memberikan arah dan pegangan hidup di tengah ketidakpastian di zaman ini.
Memahami dan mempraktekkan ajaran Lao Zi akan mendatangkan ketenangan batin dan semangat spiritual yang menyejukkan jiwa bagi semua pembaca sehingga kehidupan bermasyarakat bisa lebih harmonis, damai, dan sejahtera.
May All Beings Be Happy