Last Updated on 18 April 2021 by Herman Tan Manado

Ada ungkapan kuno yang mengatakan : 民以食为天 (Mín yǐ shí wéi tiān) yang secara harafiah berarti “Orang-orang menganggap makanan sebagai surga”. Sejalan dengan ungkapan tersebut, maka makanan memainkan peranan penting di Tiongkok.

Keistimewaan kuliner daerah yang beragam, yang tersebar pada 8 daerah di Tiongkok diperlihatkan melalui makanan ringan tradisional khas Tiongkok, yang dapat dengan mudah dapat Anda temukan pada beberapa tempat jajan disana.

Anda dapat mengadakan pesta meriah bersama teman dengan biaya murah, sambil menikmati suasana santai di pusat jajanan.

Berikut 8 Pusat Jajanan Kuliner Jalanan Yang Paling Populer di Tiongkok :

1. ‘Jalanan Hantu’ (Ghost Street; Gui Street) – Beijing

Ciri khas :

Kalajengking goreng, makanan ringan yang terkenal di Beijing

• Buka sepanjang malam
• Di dalamnya terdapat 100 buah restoran
• Pelayan yang baik dan suasana yang santai

• Lokasi : Di dalam Jalam Dongzhimen, Distrik Dongcheng (东城区东直门内大街)

• Makanan yang direkomendasi : snack pedas 麻辣烫 (lobster kecil lada pedas, kepiting pedas, kalajengking, daging domba merah rebus)

• Restoran yang direkomendasi : Ikan Panggan Jiangbian Chengwai (江边城外烤全鱼) dan Masakan Pedas Jingui Xiaoshancheng (金簋小山城麻辣烫)

Beberapa pusat jajanan lain di Beijing : Pusat Jajan Wangfujing, Pusat Jajanan Muslim Niujie, Pusat Jajan Qianmen, dan Pusat Jajan Shichahai.

2. Kuil Dewa Kota (City God Temple) – Shanghai

Ciri khas :

Sup pangsit di Shanghai

• Terdapat banyak toko, mulai dari toko perhiasan, butik, hingga tempat jajanan
• Sebuah kompleks bangunan kuno
• Tersedia puluhan jenis jajanan lokal

• Lokasi : 249 Fangbin Middle Road, Distrik Huangpu (黄浦区方滨中路249号)

• Makanan yang direkomendasi : Hakau kukus (上海小笼包) dan aneka dimsum lokal lainnya

• Restoran yang direkomendasi : Kobayashi (小林 煎饼) dan Shanghai Chic (上海 会馆)

Beberapa pusat jajanan lain di Shanghai : Hongqi Square, Wujiang Road, Yunnan Road, Huanghe Road dan Wukang Road Snacks Street.

3. Muslim Street (Jalan Huimin) – Xi’an

Beberapa pembeli sedang mengantri di Xian muslim street

Ciri khas

• Pusat komunitas Muslim di Xi’an
• Terdapat masjid-masjid kuno
• Menjual makanan Halal dan jajanan khas Xi’an

• Lokasi : Alun-alun Bell and Drum Tower, Distrik Beilin (西安市 碑林区 钟 鼓楼 广场 鼓楼 诚 门内 以北)

• Makanan yang direkomendasi : Roti orak arik di dalam rebusan daging domba (yangrou paomo羊肉 泡 馍 ), mie dingin (凉皮), pai buah, rou jia mo (肉夹馍), jiasan dim sum isi daging kambing atau daging sapi (贾 三 灌汤 包) dan ping wa daging panggang (平 娃 烤肉)

• Restoran yang direkomendasi : Restoran Halal Jia San (贾三清真灌汤包子店), Restoran Pangsit Keluarga Wang (王家饺子馆), Restoran Roti Kukus Daging Domba Keluarga Sun (老孙家羊肉泡馍) dan Restoran Roti Kukus Daging Sapi Tong Sheng Xiang (同盛祥牛羊肉泡馍馆)

Beberapa Pusat Jajan lain di Xi’an : Jembatan Beiyuan, Huajue Lane, Pasar Xiyang (Xiyang Market), dan Dapi Yuan.

4. Jalur Pedestrian Shangxiajiu – Guangzhou

Tampak suasana Shangxiajiu pedestrian street di Guangzhou

Ciri khas :

• Menyediakan aneka masakan khas Kanton : segar, lembut, halus, dan renyah
• Terkenal dengan dim sum nya
• Sangat terkenal dengan tradisi minum teh di pagi hari dan menu makan siangnya.

• Lokasi : Persimpangan jalan raya Shangjiu dan jalan raya Xiajiu, Distrik Liwan (上九路和下九路交汇处)

• Makanan yang direkomendasi : sosis lobster segar (鲜虾肠), suikiaw labu (南瓜饺), susu kacang (双皮奶), dan bubur tingzai (艇仔粥)

• Restoran yang direkomendasi : Susu Kacang Renxin (仁信双皮奶), gulungan bihun kukus (银记肠粉)

Pusat Jajan lainnya di Guangzhou : Pusat Jajan Huifu dan Jalur Pedestrian Beijing Road.

5. Hefang Street – Hangzhou

Hefang street Hangzhou

Ciri khas :

• Menyediakan hidangan khas Zhe (浙菜) : segar dan lembut
• Perlambang dari kehidupan Hangzhou kuno

• Terdapat pedagang lokal menjual hasil kerajinan Tiongkok, penjual makanan ringan lokal, pengrajin permen, toko penjual bantal, para pemain film lawas, pembuat karikatur, pendongeng, toko penjual bonsai, kedai teh, dan berderet warung makan kecil.

• Lokasi : di ujung Timur jalur pejalan kaki di sebelah Gunung Wu.

• Makanan yang direkomendasi : kue dingsheng (定 胜 糕), tahu aroma (臭豆腐), kue pia (油 酥饼), siomay kambing (羊肉 烧卖) dan teh bunga Teratai (西湖藕粉).

• Restoran yang direkomendasi : Kedai Teh Tai Ji (太极 茶楼), Xi Le Yuan (西 乐园), toko obat tradisional Tiongkok di Hu Qing Yu Tang (胡庆余 堂), Bao He Tang (保 和 堂) dan restoran Wang Run Xing (王润兴)

Pusat Jajanan lainnya di Hangzhou : Hedong Road, Jingzhou Road, Gaoyin Street, Jinjiang Seafood Snack Street, dan Baochu Road.

6. Jalan Kuno Jinli (Jinli Ancient Street) – Chengdu

Pangsit, salah satu makanan terkenal di Chengdu

Ciri khas :

• Hidangan khas Chuan (Szechuan; 川菜) : panas dan pedas
• Salah satu jalur komersial tersibuk pada masa kejayaan (221-263 M), dikenal sebagai ‘Jalan raya pertama Kerajaan Shu’

• Menjual hasil kerajinan lokal, cindera mata dan aneka makanan ringan
• Terdapat kedai teh tradisional Tiongkok, penginapan, panggung opera, berbagai hasil karya seni, hotel, restoran, bar dan warung kopi

• Pertunjukan : Pertunjukan opera Chuan, pertunjukan wayang, dan pertunjukan boneka tangan
• Lokasi : 231-1 Jalan Wuhouci di sebelah Timur Kuil Peringatan Wuhou

• Makanan yang direkomendasi : San Da Pao (三 大炮), bola ketan (汤圆), pangsit (馄饨), hidangan Tiga Kerajaan (三国菜)
• Restoran yang direkomendasi : San Guo Cha Yuan ( Kedai Teh Tiga Kerajaan 三国 茶园)

Pusat Jajanan lain di Chendu : Wuhouci Street, Shaxi Line, Pusat Jajanan Yangxi, Jalan Hotpop Distrik Baru Funan, Pusat Jajan dan Hiburan Caotang.

7. Pozi Street – Changsha

Chou doufu alias tahu busuk, Ada yang pernah mencobanya?

Ciri khas :

• Menyediakan hidangan ala Xiang (湘菜) : kaya aroma, asam dan pedas
• Merupakan salah satu jalan tertua di wilayah Changsha

• Memiliki daya tarik utama, yaitu kehidupan malam Changsha
• Menjual kerajinan tangan rakyat serta menggelar pertunjukan tradisional

• Makanan yang direkomendasi : Empat macam hidangan bebek (一鸭四吃), tiga lapis masakan ayam (三层套鸡), kue beras Changsha (米糕), kue susu Changsha (奶糕), tahu aroma (臭豆腐), pangsit ketan isi (糯米糍), dan udang pedas (口味虾)
• Restoran yang direkomendasi : Istana Dewa Api (火宫殿)

Pusat Jajan lain di Changsha : Steamed Vegetable Street dan Jar Street.

8. Jalanan Nanbin (Nanbin Road) – Chongqing

Chongqing hotpot, makanan terkenal di Chongqing Tiongkok

Ciri khas :

• Hidangan khas Chuan (川菜)
• Merupakan surganya hidangan rebusan (hotpot) bagi penduduk lokal maupun wisatawan asing
• Terdapat toko bunga, toko kerajinan tangan, kedai teh dan sejumlah tempat makan lokal

• Makanan yang direkomendasi : Masakan rebusan/hotpot Chongqing (重庆火锅), bebek asap (樟 茶 鸭), ikan rebus kering (干烧鱼), ayam dimasak dengan mata air (泉水 鸡) dan mie pedas dandan (担担面)
 Restoran yang disarankan : Yuxin Chuan Cai (Restoran Yuxin Chuan 渝 信 川菜) dan Ba Wei Tang (巴 味 堂)

Pusat Jajanan lain di Chongqing : Sentral Bisnis Distrik Jiefangbei (解放碑), Bayi Street dan pasar malam Chongqing.

By Herman Tan Manado

One Smile Return to the East. Follow @tionghoainfo untuk info2 terbaru.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

error: eitss, mau apa nih?